Hubungan Dukungan Sosial Keluarga Dengan Tingkat Kecemasan Pasien Tuberculosis Paru (TBC) Yang Menjalani Pengobatan Oat Di Rumah Sakit Umum Imelda Pekerja Indonesiamedan Tahun 2022

Author : Cut Tari Ramadhani, Paskah Rina Situmorang, Tahun : 2022


Abstrak : Tuberculosis paru adalah penykit menular langsung yang disebabkan oleh kuman Tuberkulosis (Mycobacterium Tuberculosis) yang sebagian besar kuman Tuberkulosis menyerang paru-paru namun dapat juga menyerang organ tubuh lainnya. Kuman tersebut berbentuk batang yang mempunyai sifat khusus yaitu tahan terhadap asam pada pewarnaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi bagaimanakah hubungan dukungan sosial keluarga dengan tingkat kecemasan pasien tuberculosis paru (TBC) yang menjalani pengobatan OAT dengan menggunakan deskriptif korelasi dengan rancangan studi Cross Sectional. Sampel adalah pasien tuberculosis paru (TBC) yang menjalani pengobatan OAT sebanyak 31 orang responden di Rumah Sakit Umum Imelda Pekerja Indonesia Medan. Tehnik sampling menggunakan nonprobability sampling yaitu purposive sampling. Instrumen berupa kuesioner dukungan sosial keluarga dan tingkat kecemasan pasien penyakit tuberculosis paru (TBC) yang menjalani pengobatan OAT. Hasil penelitian menunjukan adanya hubungan antara dukungan sosial keluarga (Dukungan Emosional, Dukungan Penghargaan, Dukungan Instrumental, dan Dukungan Informatif) dengan tingkat kecemasan pasien tuberculosis paru (TBC) yang menjalani pengobatan OAT dimana p < 0,05 dan hubungan tersebut kuat hal ini ditunjukan oleh nialai r = 0,656. Dapat disimpulkan bahwa dukungan sosial dari keluarga sangat membantu untuk mengurangi kecemasan pasien yang menjalani pengobatan. Untuk itu diharapkan kepada keluarga agar tetap memberikan dukungan sosial keluarga pada pasien yang menjalani pengobatan khususnya pada pasien tuberculosis paru (TBC).

Link URL : #
URI : http://repository.uimedan.ac.id/handle/1373505561

Bahasa : Indonesia
Kata Kunci : Manuskrip S1 Keperawatan, UIM


File Deskripsi Format
Manuskrip.pdf Manuskrip pdf