Tinjauan Penyebab Terjadinya Duplikasi Nomor Rekam Medis Di Upt Puskesmas Perawatan Plusawa’ai Kec. Sitolu’orikab. Nias Utara

Author : Teti Natalia Zega, Tahun : 2020


Abstrak : Sarana pelayanan kesehatan adalah tempat yang digunakan untuk menyelengggarakan upaya kesehatan dan merupakan salah satu sarana yang penting.Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui penyebab terjadinya duplikasi nomor rekam medis di UPT Puskesmas Perawatan Plus Awa’ai Kec. Sitolu’Ori Kab. Nias Utara. Jenis penelitian ini adalah penelitian desktiptif. Populasi adalah dokumen rekam medis yang terduplikasi di UPT Puskesmas Perawatan Plus Awa’ai yaitu sebanyak 27 berkas yang terduplikasi selama 2 tahun terhitung sejak tahun 2018 dan 5 orang petugas rekam medis. Sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 27 berkas rekam medis yang terduplikasi dan 5 orang petugas rekam medis . Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian adalah total sampling. Total sampling merupakan teknik pengambilan sampel dimana jumlah sampel sama dengan populasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa angka duplikasi nomor rekam medis di UPT Puskesmas Perawatan PlusAwa’ai sebanyak 27 berkas. Penyebab duplikasi nomor rekam medis di UPT Puskesmas Perawatan Plus Awa’ai adalah Pemahaman petugas di Puskesmas Awa’ai tentang manajemen unit kerja rekam medis masih rendah karena bukan tamatan dari rekam medis dan belum pernah mengikuti pelatihan tentang manajemen kerja unit rekam medis, tidak adanya SPO di tempat pendaftaran serta pasien yang tidak membawa KIB. Berdasarkan hal tersebut disarankan kepada pihak Puskesmas untuk merekrut petugas rekam medis yang memiliki kompetensi dengan pendidikan minimal tamatan D-III Perekam dan Informasi Kesehatan supaya sistem pelayanan rekam medisnya lebih baik, serta membuat pelatihan kepada petugas rekam medis.

Link URL : #
URI : http://repository.uimedan.ac.id/handle/2783911907

Bahasa : Indonesia
Kata Kunci : Duplikasi Penomoran, Dokumen Rekam Medis, Puskesmas


File Deskripsi Format
Cover.pdf COVER pdf
Abstrak.pdf ABSTRAK pdf
Bab I.pdf BAB I pdf
Bab II.pdf BAB II pdf
Bab III.pdf BAB III pdf
Bab IV.pdf BAB IV pdf
Bab V.pdf BAB V pdf
Appendix.pdf Appendix pdf