Tinjauan Kebutuhan Rak Penyimpanan Berkas Rekam Medis Untuk 5 Tahun Kedepan Di RS Haji Medan

Author : Raysa Azmi Sitorus, Tahun : 2019


Abstrak : Rak penyimpanan merupakan salah satu peralatan yang berada di rumah sakit yang berfungsi sebagai tempat untuk menyimpan dokumen rekam medis, dengan tersedianya rak penyimpanan rekam medis yang sesuai dengan kapasitas penyimpanan dokumen rekam medis maka tidak akan terjadi penumpukan pada dokumen rekam medis. Maka dari itu peneliti bertujuan untuk mengetahui kebutuhan rak penyimpanan berkas rekam medis rawat jalan maupun rawat inap untuk 5 tahun kedepan di Ruah Sakit Haji Medan . jenis peneliti ini adalah deskriftif, metode yang digunakan untuk pengumpulan data antara lain dengan observasi langsung dan wawancara. Subjek dalam peneliti ini adalah rak penyimpanan berkas rekam medis rawat jalan dan rawat inap, dan objek dalam penelitian ini adalah berkas rekam medis rawat jalan dan rawat inap. Jumlah Pasien Rawat Inap tahun 2015-2019 yang ada di Rumah Sakit Haji Medan adalah 211.337 berkas Jumlah Pasien Rawat Jalan tahun 2015-2019 yang ada di Rumah Sakit Haji Medan adalah 199.933 berkas, Ukuran berkas rekam medis yang ada di Rumah Sakit Haji Medan panjang 36,5 cm, lebar 23,5 cm, dan tebal 0,5 cm, Jumlah rak berada di ruang filing berkas rekam medis rawat jalan dan rawat inap sebanyak 25 buah. Berdasarankan hasil perhitungan tersebut dapat diketahui jumlah rak yang tersedia di Rumah Sakit Haji Medan masih kekurangan rak untuk penyimpanan berkas rekam medis pasien baik rawat inap mapun rawat jalan.

Link URL : #
URI : http://repository.uimedan.ac.id/handle/3191647663

Bahasa : Indonesia
Kata Kunci : Karya Tulis Ilmiah, D3 Rekam Medis, UIM


File Deskripsi Format
COVER.pdf Cover pdf
ABSTRAK.pdf Abstrak pdf
BAB I.pdf Bab I pdf
BAB II.pdf Bab II pdf
BAB III.pdf Bab III pdf
BAB IV.pdf Bab IV pdf
BAB V.pdf Bab V pdf
APPENDIX.pdf Appendix pdf