Faktor Penyebab Ketidaklengkapan Dokumen Rekam Medis Pasien Rawat Inap Dalam Batas Waktu Pelengkapan Di Rsu Artha Medica

Author : Siti Hardianti, Tahun : 2019


Abstrak : Kelengkapan dokumen rekam medis sangat penting dan berguna bagi pasien, rumah sakit maupun dokter dan tenaga kesehatan lainnya, karena isi daripada dokumen rekam medis dapat dijadikan sebagai acuan dalam pemberian pengobatan/perawatan yang diberikan kepada pasien, serta sebagai bukti tertulis atas segala pelayanan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor penyebab ketidaklengkapan dokumen rekam medis pasien rawat inap dalam batas waktu pelengkapan di RSU Artha Medica. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan desain fenomenologi. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan wawancara dan observasi. Wawancara dilakukan kepada 1 orang dokter, 1 orang kepala ruangan rawat inap dan 1 orang petugas bagian analising dokumen rekam medis rawat inap, sedangkan observasi dilakukan untuk mengetahui angka IMR dan DMR. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketidaklengkapan dokumen rekam medis IMR 12,22% dan DMR 4,13%. Faktor penyebab ketidaklengkapan dokumen rekam medis pasien rawat inap disebabkan oleh aspek sumber daya manusia yaitu dokter yang seringkali tidak mengisi dokumen rekam medis khususnya resume medis yang dikarenakan oleh keterbatasan waktu dokter dalam melakukan pengisian dokumen rekam medis seperti pasien yang terlalu banyak sehingga tidak semua dokumen rekam medis pasien dapat terisi lengkap oleh dokter. Disarankan kepada Dokter agar dapat lebih meningkatkan kerjasama dan komunikasi yang baik antara petugas terkait yaitu perekam medis, dokter, dan perawat bagian unit rawat inap dalam pengisian dokumen rekam medis.

Link URL : #
URI : http://repository.uimedan.ac.id/handle/3804581590

Bahasa : Indonesia
Kata Kunci : KTI - D3 Rekam Medis, UIM


File Deskripsi Format
COVER.pdf Cover pdf
ABSTRAK.pdf Abstrak pdf
BAB I.pdf Bab I pdf
BAB II.pdf Bab II pdf
BAB III.pdf Bab III pdf
BAB IV.pdf Bab IV pdf
BAB V.pdf Bab V pdf
APPENDIX.pdf Appendix pdf