Asuhan Kebidanan Pada Ny. S Masa Kehamilan, Nifas, Bayi Baru Lahir, Dan Keluarga Berencana Di Klinik Bpm Nirmala Tahun 2019

Author : Amelia (1615401003), Tahun : 2019


Abstrak : Angka kematian ibu (AKI) adalah salah satu indikator yang dapat menggambarkan kesejahteraan masyarakat di suatu negara. Menurut data World Health Organization (WHO), angka kematian ibu di dunia pada tahun 2015 adalah 216 per 100.000 kelahiran hidup. Berdasarkan profil Kabupten/Kota maka AKI Sumatera Utara adalah sebesar 85/100.000 kelahiran hidup. Penyebab utama kematian ibu adalah perdarahan, infeksi, hipertensi dalam kehamilan, partus macet, dan aborsi. Penyebab lainnya yaitu infeksi, merupakan penyebab penting kematian dan kesakitan ibu. Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB) merupakan indikator utama derajat kesehatan suatu Negara yang mengindikasikan mutu pelayanan kesehatan ibu dan anak adalah melaksanakan asuhan yang berkesinambungan dan berkelanjutan (Continuity Care). Asuhan pada Ny.S 23 tahun GV PIV A0 bersifat Continuity Care, menggunakan pendekatan asuhan berkesinambungan dengan cara memantau perkembangan ibu dan janin mulai masa hamil trimester III, dan memantau serta menolong persalinan, pemantauan masa nifas, pemantauan bayi baru lahir sampai penggunaan alat kontrasepsi atau KB. Kehamilan Ny.S berlangsung dengan baik, usia kehamilan 39 minggu 4 hari saat menjelang persalinan. Persalinan berlangsung dengan baik dan tidak terdapat komplikasi, bayi baru ahir tampak bugar dengan BB 3600 gram dan PB 50 cm dan sudah dilakukan IMD. Masa nifas 6 minggu dan ibu memilih KB dengan Metode Amenorhea Laktasi (MAL).

Link URL : #
URI : http://repository.uimedan.ac.id/handle/8420172938

Bahasa : Indonesia
Kata Kunci : LTA, D3 Kebidanan, UIM


File Deskripsi Format
Cover.pdf Cover pdf
Abstrak.pdf Abstrak pdf
Bab I.pdf Bab I pdf
Bab II.pdf Bab II pdf
Bab III.pdf Bab III pdf
Bab IV.pdf Bab IV pdf
Bab V.pdf Bab V pdf
Daftar Pustaka.pdf Daftar Pustaka pdf
Lampiran.pdf Lampiran pdf