Tinjauan Sistem Pengkodingan Diagnosa Penyakit Di Klinik Pratama Haji Medan- Pancing.

Author : Mauren B. Telaumbanua, Tahun : 2019


Abstrak : Sistem kalsifikasi penyakit adalah suatu sistem pengelompokan suatu penyakit (morbid entities) berdasarkan suatu kriteria yang disepakati bersama. Pengkodingan merupakan kegiatan memberikan diagnosis utama dan sekunder sesuai dengan ICD-10 serta memberikan kode prosedur sesuai dengan ICD-9 CM. Guna menjaga kualitas mutu pelayanan, khususunya pada pelaksanaan pengkodean diagnosis, maka klinik harus menggunakanan standar kode diagnosa, kode prosedur. Tujuan penelitian ini dilakukan untuk untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan sistem pengkodingan diagnosa penyakit di Klinik Pratama Haji Medan-Pancing. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh berkas rekam medis pasien rawat jalan bulan Februari 2019 dengan sampel 83 berkas menggunakan teknik simple random sampling dengan cara random number. Penelitian ini dilakukan di Klinik Pratama Haji Medan-Pancing. Dari penelitian ini diperoleh hasil sistem pengkodingan menggunakan ICD X, keakuratan kode klasifikasi diagnosis dan terminologi lain yang sistematis dan konsiten yaitu 21 (25,4%) yang akurat dan 62 (74,6%). Pengklasifikasian 10 besar penyakit bulan Februari tahun 2019 dengan diagnosa penyakit yang paling banyak adalah acute nasophyaringitis dengan kode J00. Ketepatan Pembakuan singkatan-singkatan sebesar 69 (83,1%) dan yang tidak tepat 14 (16,9%). Kesimpulan dari hasil penelitian di Klinik Pratama Haji Medan-Pancing tidak memiliki standarisasi atau SOP kode klasifikasi dan terminologi lain yang sistematis dan konsisten dan Standarisasi klasifikasi 10 besar penyakit yang menyebabkan tidak ada pedoman dalam melaksanakan sisitem pengkodingan dan keakuratan kode diagnosia penyakit yang sedikit. Serta masih terdapat 16,7 % berkas rekam medis yang tidak tepat dengan pembakuan singkat-singkatan yang berlaku.

Link URL : #
URI : http://repository.uimedan.ac.id/handle/9264674461

Bahasa : Indonesia
Kata Kunci : Karya Tulis Ilmiah, D3 Rekam Medis, UIM


File Deskripsi Format
COVER.pdf Cover pdf
ABSTRAK.pdf Abstrak pdf
BAB I.pdf Bab I pdf
BAB II.pdf Bab II pdf
BAB III.pdf Bab III pdf
BAB IV.pdf Bab IV pdf
BAB V.pdf Bab V pdf
APPENDIX.pdf Appendix pdf